Sumsel.relasipublik.com | Lahat
–Untuk memenuhi kebutuhan minyak goreng di masyarakat khususnya di kecamatan Lahat kabupaten Lahat , Perum Bulog KC Lahat menggelar Operasi Pasar minyak goreng dengan harga Rp 14.000,- perliter . Jumat (25/02/2022) bertempat di halaman kantor Perum Bulog Lahat .
Kepala Badan Urusan Logistik (Bulog) Lahat Harmein Indra Pohan mengatakan hari ini Bulog Lahat mengadakan operasi pasar menjual minyak goreng dalam mengurangi beban masyarakat yang mana minyak goreng susah didapat , walaupun ada harganya cukup mahal d pasaran .
“Operasi Pasar Minyak goreng di Perum Bulog Lahat ini sebagai tangan panjang pemerintah membantu masyarakat untuk mendatangkan minyak goreng dengan harga terjangkau sesuai HET . Dalam operasi pasar ini 5000 liter minyak goreng di sediakan yang di laksanakan satu hari .
untuk pembelian minyak goreng tersebut menggunakan kupon dan fotocopy KK, dalam satu kupon mendapatkan 2 liter minyak goreng dengan harga perliter Rp 14.000,- . Kita sengaja menggunakan kupon supaya tidak antri panjang dan protokol kesehatan Covid-19 tetap di terapkan,” ucapnya .
Harapan kami, masyarakat lebih tenang tidak panik, jadi bahwasanya stok minyak goreng persediaannya aman dan cukup, hanya saja masyarakat jangan panik ataupun berlebih dalam pembelian, Kami sengaja membagi satu kupon untuk 2 liter supaya pembagiannya merata biar semua masyarakat dapat . Selain itu dengan adanya operasi pasar minyak goreng ini dapat mengintervensi harga minyak goreng di kabupaten Lahat .
Ditambahkannya, “Saya lihat di lapangan memang harga di daerah ataupun di pasar masih tergolong tinggi, jadi mungkin alasannya (penjual) mereka masih membeli dengan harga stok yang lama, tetapi ada mungkin sudah habis stok yang lama dan sudah membeli stok yang baru tetapi jangan lagi menjual dengan harga stok yang lama jual lah dengan harga stok yang baru supaya masyarakat juga tidak terdampak”.
“Insya Allah operasi pasar Bulog Lahat selesai dalam satu hari ini karena kupon sudah habis di bagikan, dan Insya Allah nanti akan ada operasi pasar kembali kami datangkan 5000 liter minyak goreng sudah dimintakan agar cepat terealisasi ,” pungkasnya .
Dalam pantauan awak media Bhabinkamtibmas Polres Lahat juga memantau langsung operasi pasar minyak yang di laksanakan Perum Bulog Lahat tersebut. (EY)