Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example floating
Example floating
Kabupaten Lahat

Diwilayah 3 Serangkai, BZ-WIN Prioritaskan Pembangunan Desa Sampai Program Pro Rakyat

71
×

Diwilayah 3 Serangkai, BZ-WIN Prioritaskan Pembangunan Desa Sampai Program Pro Rakyat

Sebarkan artikel ini

Relasi publik.com | Lahat
– Paslon cabup dan cawabup Lahat nomor urut 2, Bursah Zarnubi dan Widia Ningsih (BZ-WIN) kembali melakukan kampanye dialogis di wilayah tiga serangkai yakni di Desa Nanti Giri Kecamatan Jarai.

Kampanye yang dihadiri oleh masyarakat 3 Desa di Kecamatan Jarai itu, diantaranya Desa Nanti Giri, Desa Jemaring dan Desa Pamasalak juga dihadiri langsung oleh bupati Lahat 2 periode, H Saifudin Aswari Rivai SE atau yang disapa panggilan Kak Wari, Selasa 29 Oktober 2024.

Sementara itu cabup Lahat, Bursah Zarnubi menyambut baik kepada masyarakat 3 serangkai yang sudah menyambut kehadiran Paslon bupati dan wakil bupati Lahat nomor urut 2 dalam pelaksanaan kampanye dialogis di Desa Nanti Giri.

“Kalu bisa masyarakat 3 serangkai bisa mendukung kami sebesar 60 persen,”kata Bursah Zarnubi.

Tak hanya itu saja, Bursah juga menegaskan akan siap memajukan di sektor pertanian dan perkebunan jika dirinya bersama Widia Ningsih terpilih menjadi bupati dan wakil bupati Lahat.

“Saya tahu, di wilayah 3 serangkai ini mayoritas masyarakatnya berkerja sebagai petani dan perkebunan. Insya Allah jika kami terpilih, anggaran untuk pedesaan akan kita besarkan demi untuk memajukan desa dan membangun sektor pertanian dan perkebunan,”kata Bursah Zarnubi.

Tak hanya itu saja, Bursah Zarnubi menegaskan, dirinya juga berjanji akan membuka seluas-luasnya menyerap lapangan pekerjaan bagi masyarakat di Kabupaten Lahat.

“Lapangan pekerjaan akan kita buka seluas-luasnya bagi masyarakat di Kabupaten Lahat. Dimana, dengan lapang pekerjaan ini, insya Allah masyarakat bisa mendapatkan penghasilan dan bisa menyekolahkan anaknya. Karena itulah, kami ingin perubahan bagi Kabupaten Lahat,”ujar Bursah Zarnubi.

Sementara itu, cawabup Lahat, Widia Ningsih mengatakan, 3 Paslon yang maju di Pilkada Lahat adalah semuanya terbaik. Namun hanya Paslon nomor urut 2 Bursah-Widia yang asli jeme Kabupaten Lahat.

“Jika kami jadi, aku dengan pak Bursah akan berjanji prioritas untuk membangun desa di Kabupaten Lahat, untuk di Kota akan kita tata. Oleh karena itulah, sesuai dengan slogan kita adalah menata kota membangun desa,”kata Widia Ningsih.

Tak hanya itu saja, kata Widia, untuk mengurangi pengangguran, BZ-WIN akan membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Kabupaten Lahat. “Lapangan pekerjaan ini juga menjadi prioritas kami jika terpilih nanti,”ujarnya.

Bahkan, program pro rakyat akan kembali dijalankan lagi oleh pasangan BZ-WIN. “Program pro rakyat yang pernah dijalankan oleh kak Wari akan kembali kami Hidupkan lagi, seperti membantu masyarakat yang terkena musibah kematian, yakni dengan memberikan bantuan 10 ekor ayam, uang Rp 1 juta dan 10 dus air meneral. Kemudian kami akan berikan insentif bagi guru ngaji dan marbot, umroh gratis,”jelas Widia Ningsih yang mendapatkan tepukan tangan meriah oleh masyarakat 3 serangkai.(EY)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *