Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example floating
Example floating
Kabupaten Lahat

Lapas Kelas IIA Lahat Gelar Donor Darah, Wujud Kepedulian Sosial Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

96
×

Lapas Kelas IIA Lahat Gelar Donor Darah, Wujud Kepedulian Sosial Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Sebarkan artikel ini

Relasipublik.com | Lahat, – Memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61, Lapas Kelas IIA Lahat menyelenggarakan kegiatan donor darah sebagai bagian dari rangkaian peringatan HBP yang sarat dengan nilai kemanusiaan dan kepedulian sosial. Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa, 15 April 2025 di Unit Transfusi Darah Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Lahat, mulai pukul 09.00 WIB.

Kegiatan ini diikuti oleh jajaran pegawai Lapas Kelas IIA Lahat dan anggota Darma Wanita Persatuan (DWP) dengan penuh semangat dan kesadaran akan pentingnya berbagi kepada sesama. Melalui aksi kemanusiaan ini, terkumpul sebanyak 8 kantong darah ukuran 350 cc dari para pendonor yang dinyatakan memenuhi syarat oleh tim medis PMI.

Darah yang diperoleh akan disalurkan untuk kebutuhan medis masyarakat, dan diharapkan mampu membantu pasien yang membutuhkan transfusi darah di wilayah Kabupaten Lahat dan sekitarnya.

Kepala Lapas Kelas IIA Lahat, Reza Meidiansyah Purnama, mengungkapkan bahwa kegiatan donor darah ini adalah bentuk kontribusi sosial yang menjadi bagian dari semangat HBP ke-61 dengan tema “Pemasyarakatan PASTI Bermanfaat untuk Masyarakat.

” Ia menekankan bahwa kegiatan seperti ini merupakan cerminan dari nilai-nilai kemanusiaan yang harus senantiasa dijunjung tinggi oleh jajaran pemasyarakatan.

“Ini bukan sekadar peringatan seremonial, tetapi momentum bagi kami untuk berbuat dan memberi manfaat langsung bagi masyarakat. Aksi donor darah ini adalah salah satu cara kami menunjukkan bahwa pemasyarakatan bukan hanya tentang pembinaan Warga Binaan, tetapi juga tentang hadirnya rasa peduli di tengah masyarakat,” ujar Kalapas.

Seluruh kegiatan berlangsung dalam suasana aman, tertib, dan penuh semangat kebersamaan. Kegiatan ini juga didokumentasikan dengan baik sebagai bagian dari laporan peringatan HBP ke-61.

Lapas Kelas IIA Lahat berkomitmen untuk terus menyelenggarakan kegiatan sosial serupa sebagai bentuk konsistensi dalam menghadirkan pemasyarakatan yang humanis, peduli, dan bermanfaat. (EY)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *