Relasipublik.com | Lahat
—Polres Lahat Polda Sumsel menerima penghargaan sebagai satuan kerja mitra Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) dengan Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Peringkat II kategori pagu besar (di atas Rp 5 Milyar) lingkup KPPN Lahat periode semester I tahun 2022 dengan nilai IKPA 99,12 .
Penghargaan Polres Lahat tersebut mewakili Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto Sik diterima Kompol Sunarso SH Kabag Ren Polres Lahat, dalam kegiatan turut hadir
Kasiku polres lahat Aipda Bambang Susilo.
Kamis (15/12/2022) bertempat di kantor KPPN Lahat.
Menanggapi hal ini, Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto Sik menyampaikan mengapresiasi, “Alhamdulillah, selamat dan terimakasih untuk seluruh personil serta pihak-pihak terkait yang selama ini sudah bersinergi dengan Polres Lahat, tingkatkan terus kinerja dan lebih baik lagi dalam melayani masyarakat,” katanya.
Kedepan, diharapkan prestasi ini bisa menjadi pemicu untuk meningkatkan kinerja Polres Lahat Polda Sumsel. (EY).