Sumsel.relasipublik.com | Musi Rawas –Panitia Seleksi (Pansel) Penerimaan Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Musi Rawas (Mura) Tahun 2021-2026, akan mengelar tes tertulis lusa, Rabu (01/09/2021) di Kemenag Kabupaten Mura.
Hal ini disampaikan Plt Kabag Kesra Setda Mura, Depi Siswanto di ruang kerja Senin (30/08/2021).
“Ada 24 peserta yang bakal mengikuti tes tertulis besok. Dan hari berikutnya, paparan makalah dari setiap peserta tentang strategi Baznas kedepan untuk kemajuan dilanjutkan dengan wawancara.
Dari 24 peserta tersebut akan mengerucut 10 orang yang selanjutnya akan diuji dari Baznas Pusat,” jelas Depi Siswanto.
Menurutnya, Pansel hanya mengantar hingga mengerucut ke 10 peserta, selanjutnya diserahkan ke Baznas Pusat untuk mengujinya. Dari Baznas Pusat tersebut mengerucut hingga 5 peserta yang yang akan menjadi unsur pimpinan di Baznas Musi Rawas.
“Kami berharap dengan kepengurusan Baznas yang terpilih nanti dapat membawa Baznas semakin maju, berdaya guna serra dapat ikut berperan menuntaskan masalah kemiskinan dan perekonomian di Mura.
Artinya dengan tersalurnya bantuan Baznas ke masyarakat yang membutuhkan, tentu turut membantu program pemerintah menuntaskan kemiskinan di daerah,” harapnya.
Plt Kabag Kesra berkeinginan, pengurus Baznas yang terpilih nanti bisa lebih visioner kedepan, dengan meningkatkan income Baznas dan menyalurkan dengan tepat kepada masyarakat yang layak menerimanya.
“Tentunya, kita dari Pemkab Musi Rawas akan terus bersinergi dengan Baznas sesuai program Musi Rawas Maju Mandiri dan Bermartabat (MANTAB) untuk menuntas kemiskinan menuju kemandirian yang bermartabat,” tutupnya.
Reporter : M Rifa’i